Label Nutrisi Kunci Kepercayaan dan Loyalitas Pelanggan

2 weeks ago By : Alifah Fauza Riyadi

Mobilitas masyarakat semakin berkembang dan maju seiring dengan terjadinya perubahan lingkungan strategi dalam pengembangan bisnis yang menyebabkan perubahan gaya hidup konsumen termasuk perubahan pola konsumsi pangan.

Berkembangnya pangan yang sangat beragam, menyebabkan konsumen semakin memprioritaskan makanan yang mendukung tujuan kesehatan mereka.

Dengan hal tersebut, brand pun berlomba-lomba menciptakan makanan sehat dengan label tanpa gula, rendah lemak, vegan, clean label, atau organik.

Tapi apakah brand yang mengklaim “sehat” benar-benar sehat?

Label Nutrisi = Bahasa Pangan

Label nutrisi merupakan "bahasa pangan" yang berarti cara produsen menyampaikan informasi gizi kepada konsumen.

Seperti bahasa sehari-hari, semakin jelas strukturnya, semakin mudah dipahami dan digunakan oleh semua kalangan.

Label nutrisi berisi informasi tentang kalori, ukuran porsi dan nilai harian dari beberapa makronutrien, vitamin dan mineral seperti lemak, karbohidrat, dan kalsium.

Label nutrisi mempunyai peran penting sebagai pedoman untuk pola makanan yang lebih baik dan gaya hidup yang lebih sehat.

Dalam sebuah studi dikatakan bahwa jika masyarakat peduli terhadap label nutrisi akan memberikan pengaruh positif terhadap kesehatan mereka.

Namun, hati-hati juga terhadap fenomena “health halo”, saat satu klaim menyembunyikan lainnya.

Penelitian di Australia menunjukkan banyak camilan “sehat” menggunakan buzzwords dan klaim tanpa hubungan langsung dengan profil nutrisi sebenarnya, ada juga produsen yang menyoroti satu nutrisi dan mengesampingkan nutrisi lain misalnya “low fat” tapi tinggi gula.

Pengetahuan kesehatan dan label nutrisi menjadi sangat penting untuk dipelajari karena pengetahuan label nutrisi mempengaruhi tingkat kesehatan konsumen yang dimana status kesehatan konsumen dapat ditentukan dengan konsumen peduli akan kesehatan diri mereka.

Label nutrisi harus jadi bahasa yang bisa dipahami semua pihak, produsen menyampaikan, konsumen menangkap, dan keputusan membeli berdasarkan fakta.

Dengan literasi yang baik dan format label yang strategis, ekosistem pangan akan menjadi lebih sehat, transparan, dan terpercaya.

Makanan sehat sebenarnya bisa jadi realita, tapi harus jadi konsumen pintar.

Jangan hanya percaya kata “sehat” di kemasan tapi juga perlu cek label, pahami komposisi, jangan ragu pilih produk transparan dan pastikan ada bukti hasil uji lab.

Sebagai produsen atau UMKM: lakukan pengujian cukup di laboratorium uji pangan terpercaya.

Produsen yang adaptif dan transparan akan menarik konsumen modern, sementara konsumen yang kritis akan memilih produk yang benar-benar sehat.

Biar Makanan Viral Kamu Gak Cuma Hype: Uji Mutu Dulu di Lab.


Terbaru

...
3 hours ago

Secangkir Kopi Pahitmu: Ada Apa di Balik Kelezatannya? (Dan Mengapa Laboratorium Penting)

Kopi: Lebih dari Sekadar Kafein, Sebuah Ekosistem Mikro, Mengapa Kopi Anda Butuh "Cek Kesehatan" di ...

Selengkapnya
Entertaiment
...
4 hours ago

Cek Kualitas Air Minum : Kenali Bakteri Coliform & Dampaknya

Bakteri coliform adalah kelompok bakteri gram-negatif, berbentuk batang, tidak membentuk spora, dan ...

Selengkapnya
technical
...
23 hours ago

Pangan Fungsional dari Nusantara : Mengapa Pangan Lokal Kita Layak Bersaing di Pasar Global

Dengan pengujian laboratorium yang tepat, kita bisa membuktikan bahwa pangan lokal kita layak disebu...

Selengkapnya
technical
...
2 days ago

Pangan Fungsional : Lebih dari Sekadar Nutrisi untuk Tubuh Sehat

Pangan fungsional dirancang untuk memberikan manfaat kesehatan yang melampaui nutrisi dasar yang dip...

Selengkapnya
technical
...
2 days ago

Meriah Dan Penuh Warna: Begini Suasana Penutupan PRJ 2025!

Hari penutupan Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2025 memperlihatkan bagaimana festival seperti ini bisa menj...

Selengkapnya
Entertaiment
...
4 days ago

Weekend Berfaedah Menjaga Kesehatan Diri dan Kelestarian Lingkungan

American Heart Association merekomendasikan setidaknya 150 menit aktivitas fisik intensitas sedang s...

Selengkapnya
Information
...
5 days ago

Menjaga Nilai Gizi Lewat Teknologi

Pengolahan termal diketahui dapat memengaruhi kandungan dan aktivitas senyawa antioksidan dalam baha...

Selengkapnya
technical
...
5 days ago

Penari Pacu Jalur Jadi Duta Pariwisata, Siapa Sebenarnya Rayyan Arkan Dikha ?

Pemerintah Riau mengapresiasi aksi Rayyan sebagai contoh generasi muda yang melestarikan olahraga ai...

Selengkapnya
Information
...
5 days ago

Tiga Serangkai Nutrisi Penjaga Imunitas

Sistem imun manusia merupakan rangkaian mekanisme yang terdapat dalam organisme untuk melindungi tub...

Selengkapnya
technical
...
5 days ago

5 Fakta Menarik Vitamin C

Vitamin C dikenal sebagai antioksidan, dan merupakan mikronutrien esensial bagi manusia....

Selengkapnya
technical
...
1 week ago

Mengenal Standar dan Parameter Pengujian Kualitas Air Minum

Parameter wajib untuk kualitas air minum yang ditetapkan untuk memastikan air yang dikonsumsi aman d...

Selengkapnya
technical
...
1 week ago

Antioksidan : Penjaga Tubuh dari Dalam

Antioksidan adalah senyawa yang berfungsi untuk menetralkan radikal bebas, studi terbaru telah membu...

Selengkapnya
technical
...
1 week ago

Kamu Pencinta Cokelat ? Ini Kabar Baik untuk Kesehatanmu !

Konsumsi cokelat hitam secara teratur dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin, yang berarti...

Selengkapnya
technical
...
1 week ago

Aura Farming & Pacu Jalur: Tradisi, Energi, dan Kekuatan Alam.

"Aura Farming" bukan cuma tren TikTok, tapi cerminan energi budaya dari tradisi Pacu Jalur di Riau. ...

Selengkapnya
Entertaiment